▴Hakordia▴
- SK UPAH MINIMUM PROVINSI DAN UPAH MINIMUM SEKTORAL PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2026
- SK UPAH MINIMUM KABUPATEN/KOTA PADA 35 (TIGA PULUH LIMA) KABUPATEN/KOTA DAN UPAH MINIMUM SEKTORAL KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2026
- Dinperintransnaker Sambut Kepala Baru BPJS TK Purworejo, Perkuat Sinergi Perlindungan Tenaga Kerja
- Kemnaker RI Gelar Monitoring dan Evaluasi Kunci Bidang Hubungan Kerja di Dinperintransnaker Purworejo
- Kepala Dinperintransnaker Buka Job Fair SMK YPE Kutoarjo, Targetkan Pengurangan Pengangguran Purworejo
- Orientasi Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) dan Rencana Kerja Perangkat Daerah (Renja PD) Tahun 2027
- Dinperintransnaker Peringati Hari Ibu dengan Upacara Bendera, Seluruh Petugas Perempuan
- Staff Meeting Rutin Setiap Senin
- Bekali Siswa Memasuki Dunia Kerja, UPT BLK Purworejo Gelar Sosialisasi Pelatihan Vokasi di SMK Negeri 3
- SMA 4 Purworejo Terima Sosialisasi Vokasi Gratis, 40 Siswa Disiapkan Jadi Tenaga Kerja Kompeten
Dinperintransnaker Purworejo Terima Audiensi Rencana Job Fair SMK YPE Sawunggalih Kutoarjo
.png)
Kepala Dinperintransnaker Kabupaten Purworejo menerima kunjungan konsultasi dari perwakilan SMK YPE Sawunggalih Kutoarjo pada Senin (02/12/2025). Pertemuan ini digelar dalam rangka pemberitahuan resmi serta koordinasi persiapan penyelenggaraan Job Fair sekolah yang dijadwalkan akan berlangsung pada tanggal 22 Desember 2025 mendatang. Langkah ini merupakan bentuk sinergi aktif antara lembaga pendidikan vokasi dan pemerintah daerah guna memastikan kesiapan teknis dan administrasi kegiatan bursa kerja tersebut.
Dalam rencana kegiatan yang disampaikan, Job Fair ini diproyeksikan akan dihadiri langsung oleh Bupati Purworejo sebagai bentuk dukungan terhadap penguatan penyerapan tenaga kerja lokal. Sebanyak 14 Dunia Usaha dan Dunia Industri (Dudi) yang merupakan mitra strategis sekolah akan turut berpartisipasi membuka peluang karir, dengan sasaran utama siswa kelas XII yang akan lulus serta para alumni SMK YPE Sawunggalih Kutoarjo. Melalui gelaran ini, diharapkan jembatan antara ketersediaan tenaga kerja terampil dari SMK dan kebutuhan industri dapat terhubung dengan efektif.


.png)
.png)