Mantapkan Kelembagaan, Dinperintransnaker Gelar Rapat Persiapan Visitasi UPTD Rumah Kemasan

By Dinperintransnaker 21 Okt 2025, 15:20:59 WIB Perindustrian
Mantapkan Kelembagaan, Dinperintransnaker Gelar Rapat Persiapan Visitasi UPTD Rumah Kemasan

PURWOREJO – Dinas Perindustrian, Transmigrasi, dan Tenaga Kerja Kabupaten Purworejo menggelar rapat koordinasi internal pada Senin (20/10/2025) untuk mematangkan persiapan visitasi pembentukan Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Rumah Kemasan.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinperintransnaker, Dr. Sukmo Widi Harwanto, S.H., M.M., ini turut dihadiri oleh Kepala Bagian Organisasi Setda Purworejo.

Agenda utama rapat adalah untuk memastikan seluruh aspek, baik administrasi maupun teknis, telah siap menjelang kedatangan tim visitasi dari Provinsi Jawa Tengah.

Tim dari provinsi dijadwalkan akan melakukan peninjauan dan verifikasi lapangan secara langsung ke Rumah Kemasan Purworejo pada Kamis, 23 Oktober 2025. Pembentukan UPTD ini diharapkan dapat mengoptimalkan fungsi Rumah Kemasan dalam melayani dan meningkatkan kualitas kemasan produk IKM/UKM di Kabupaten Purworejo.

#dinperintransnaker_oktober_2025