BeritaPerindustrian

Verifikasi Teknis Perizinan IKM Rokok

Dalam rangka meningkatkan kualitas produk dan daya saing industri rokok lokal, Dinperintransnaker Kabupaten Purworejo menggelar kegiatan verifikasi teknis lapangan terhadap IKM rokok. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam memberikan pembinaan dan pengawasan terhadap pelaku usaha.

Melalui verifikasi ini, diharapkan para pelaku usaha IKM rokok dapat memperbaiki kekurangan yang ada pada proses produksinya sehingga menghasilkan produk yang berkualitas dan memenuhi standar yang ditetapkan. Selain itu, verifikasi ini juga bertujuan untuk memberikan kepastian hukum bagi para pelaku usaha. Setelah mengetahui kondisi lapangan dan mengecek berkas administrasi, Dinperintransnaker akan membuat Berita Acara Kesiapan Produksi dan Berita Acara Verifikasi Teknis.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button