BeritaPerindustrian

Minggu Pun PPK Tinjau Lokasi Konstruksi

Minggu Pun PPK Tinjau Lokasi Konstruksi. Dinperintransnaker. Seplawan(14/8). Memasuki hampir 1 bulan masa pelaksanaan konstruksi Pematangan Lahan untuk pembangunan rumah kopi di desa Donorejo, hari minggu ini masih merupakan hari masuk kerja pada proyek konstruksi ini. Pekerjaan yang sedang dikerjakan adalah pengerukan tanah dan pemasangan talud sisi timur. Pada hari minggu ini, PPK hadir untuk memantau proses pelaksanaan pekerjaan konstruksi. Didampingi Petugas Teknik Proyek Ngaderi dari DPUPR dan Konsultan Pengawas, serta PPTK Dinas Pariwisata, PPK memastikan penerapan K3 di pekerjaan konstruksi, serta meninjau guguran tanah yang turun sedalam 50 cm saat jam istirahat hari sabtu 13 Agustus lalu atau sehari sebelumnya. Guguran tanah ini berada pada sisi barat calon talud penahan bahu jalan, dan bersebelahan langsung dengan pagar kompleks parkir sepeda motor milik Dinas Pariwisata Kabupaten Purworejo, yang terdampak atas pergeseran tanah tersebut.


Dikarenakan pergeseran tanah tersebut terjadi pada saat pelaksanaan konstruksi, maka setelah dibicarakan di lokasi, disepakati Dinas Pariwisata dan Dinas Perindustrian akan mengadakan rapat dengan mengundang CV Cahaya Duta Persada selaku pelaksana, konsultan pengawas dan PTP. CV Cahaya Duta Persada menyatakan siap menanggulangi kondisi tersebut. Pertemuan akan diadakan pada hari Selasa, 16 Agustus 2022 di kantor Dinas Pariwisata.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button