Antusiasme Warga Donorati Ikuti Pelatihan Boga. Dinperinaker. Pelatihan boga yang diadakan oleh Pemerintah Desa Donorati yang bersumberkan dari Alokasi Dana Desa ini dilaksanakan bekerja sama dengan Unit Pelaksana Teknis Balai Latihan Kerja Purworejo sebagai team narasumbernya. Kegiatan ini diikuti oleh warga masyarakat Desa Donorati sejumlah 16 peserta, yang berlangsung dari tanggal 1 sampai dengan 6 Desember 2020, yang dimulai dari jam 08.00 wib hingga jam 16.00.
Dalam pelaksanaannya selama kurun waktu 6 hari tersebut warga masyarakat Donorati sangat antusias sekali ketika mengikuti kegiatan tersebut, hal ini dapat terlihat dari presensi kehadiran tiap harinya yang selalu penuh dan keingintahuan mereka yang begitu tinggi melalui berbagai macam pertanyaan yang disampaikan baik pada saat diskusi maupun pada saat prakteknya. Selama waktu pelatihan berjalan para peserta diajarkan dan mempraktek berbagai macam aneka pembuatan kue, roti dan jajanan yang lazimnya tersedia dalam suguhan makanan pada saat rapat-rapat perkantaoran, perkumpulan organisasi agama dan pertemuan warga dilingkungan masyarakat.
Mudah-mudahan dengan telah terlaksananya pelatihan ini, peserta pelatihan mampu memenuhi setiap permintaan konsumen terhadap pesanan kue dan snack secara mandiri atau berkelompok tanpa harus membeli lagi ke luar daerah Desa Donorati, sehingga tercipta lapangan pekerjaan baru dan dapat meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat sekitar Donorati.
Dengan dukungan dari Pemerintah Desa, Pemerintah Kecamatan dan dukungan tenaga Pendamping Desa yang berada di Kecamatan dari sisi bantuan permodalahan yang akan diperoleh warga masyarakat Donorati yang diwadahi melalui BUMDes mudah-mudahan kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan dapat bermanfaat bagi masyarakat.