
Tim dari BLK Purworejo Ikuti KKIN VIII Tahun 2022 di Surakarta. Dinperintransnaker. Perhelatan Kompetisi Keterampilan Instruktur Nasional VIII 2022 Regional Wilayah Tengah 2 akan segera dimulai. Acara ini merupakan event 2 tahunan yang diselenggarakan oleh Kementerian Ketenagakerjaan, Ditjen Binalavotas dan untuk tahun 2022 ini dilaksanakan di 4 wilayah, yaitu Wilayah Barat, Wilayah Tengah 1, Wilayah Tengah 2 dan Wilayah Timur serta masing-masing ada 12 bidang keahlian yang dikompetisikan. Untuk Wilayah Tengah 2 yang diselenggarakan oleh BPVP Surakarta pada 11 – 14 Juli 2022 akan diikuti oleh 120 kompetitor, yaitu para instruktur pemerintah maupun instruktur swasta dari Provinsi Jawa Tengah, DIY, Jawa Timur, Bali, NTB dan NTT. Dari masing-masing bidang keahlian, Juara 1, 2 dan 3 nantinya akan mendapat kesempatan untuk mengikuti KKIN tingkat Nasional yang rencananya akan dilaksanakan di Kota Padang, Oktober 2022.
BLK Purworejo, sebagai salah satu BLK yang berada dibawah binaan BPVP Surakarta, hari ini (11/7) mengirimkan 3 kompetitor untuk mengikuti ajang KKIN ini. Mereka adalah Agus Setyanto, ST, Syaiful Arif, A.Md dan Dwi Sulistyo, A.Md. Selain ajang kompetisi para instruktur, juga ada event Pameran yang diselenggarakan pada 12-15 Juli 2022 di BPVP Surakarta, Jl. Bhayangkara 38 Surakarta. Pameran ini diikuti oleh beberapa perusahaan mitra BPVP Surakarta, seperti RotiRopi, PT. Prodia Widyahusa, Teh Gerdoe, dll serta alumni BPVP Surakarta yang sudah memiliki usaha mandiri. Bagi masyarakat umum dipersilahkan untuk hadir dan tidak dipungut biaya/tiket masuk.