
Sambutan Sekretaris Dinperinaker Baru di Apel Pagi Hari ini. Dinperinaker. Hari ini Senin (18/11) merupakan hari yang sangat istimewa, karena Dinperinaker Purworejo bertambah satu keluarga baru, beliau adalah Windarto, S.Sos yang menjabat sebagai Sekretaris Dinperinaker Purworejo menggantikan Pracoyo, S.Sos yang telah memasuki masa pensiun. Windarto, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Sekretariat BPBD. Dalam sambutannya pada apel hari ini, Sekdin berkenalan dengan seluruh karyawan/wati Dinperinaker Purworejo dengan menyampaikan riwayat singkat perjalanan karir di Pemkab Purworejo.
